Breaking News

Rapat Koordinasi Forum Peningkatan Konsumsi Makan Ikan (FORIKAN) Tahun 2022


Padang, 30 Mei 2022
Dinas Perikanan Kab. Padang Pariaman bersama tim menghadiri undangan Rapat Forikan (Forum Peningkatan Konsumsi Ikan) di auditorium Kantor Gubernur Sumatera Barat dan juga dihadiri oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera barat (Ibuk Dr. Ir. Desniarti, MM), Ketua Forikan Provinsi Sumater Barat (Ibuk Harneli Bahar), Ketua Forikan Kab. Sijunjung (Ny. Riri Beny Dwipa), Dosen Poltekes Padang ( Ibuk Dr. Eva Yuniritha, M.Biomed), Ketua Forikan Nasional  (Bapak Soen`an Hadi Poernomo). 

Forikan (Forum Peningkatan Konsumsi Ikan) adalah suatu lembaga yang akan berperan sebagai inspirator, kreator, motivator, dan aktivator  terhadap gerakan memasyarakatkan makan ikan yang melibatkan berbagai komponen dari pihak pemerintah maupun organisasi masyarakat.

Tujuan Forikan adalah  berperan aktif dalam pencapaian program peningkatan konsumsi ikan perkapita tingkat daerah Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat dan Nasional serta turut serta dalam upaya mencerdaskan dan menyehatkan masyarakat Indonesia.

 



BACA JUGA